Seleksi CPNS

Update! Inilah Daftar Instansi yang Masih Buka hingga 28 November 2019

AMSR

28 Nov 2019 09:30:39

Hallo Abdi Negara! Tahukah kamu tenggat waktu pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 semakin dekat, namun semua instansi tidak menutup waktu pendaftaran secara serentak. Beberapa instansi, baik dari pemerintah pusat maupun daerah masih membuka pendaftaran CPNS 2019 hingga Desember 2019 mendatang.

Berikut ini beberapa instansi yang batas pendaftaran CPNS 2019 selesai pada 28 November 2019.

No.  Instansi Pusat  Pukul
1. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan 00:00:00
2. Lembaga Ketahanan Nasional RI 08:00:00
3. Badan Intelijen Negara 09:30:00
4. Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas 12:00:00
5. Setjen KOMNAS HAM 13:00:00
6. Kepolisian Negara 14:30:00
7. Setjen Komisi Pemilihan Umum 23:59:00
8. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi 23:59:00
9. Kementerian Luar Negeri 23:59:00
10. Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan 23:59:00

 

No.  Instansi Daerah Pukul
1. Pemerintahan Provinsi NTB 00:00:00
2. Pemerintahan Provinsi Kalimantan Timur 00:00:00
3. Pemerintahan Kota Baubau 00:00:00
4.  Pemerintahan Kab. Pati 00:00:00
5. Pemerintahan Kab. Kupang 00:00:00
6.  Pemerintahan Kab. Aceh Tamiang 00:00:00
7. Pemerintahan Kab. Aceh Barat 00:00:00
8.  Pemerintahan Kab. Timor Tengah Selatan 00:01:00
9. Pemerintahan Kab. Bangka Barat 00:01:00
10. Pemerintahan Kab. Belu 10:45:00
11. Pemerintahan Provinsi Jawa Barat 13:11:00
12. Pemerintahan Kab. Garut 14:00:00
13.  Pemerintahan Kab. Tulungagung 16:00:00
14. Pemerintahan Kota Yogyakarta 19:00:00
15. Pemerintahan Kab. Ende 21:00:00
16. Pemerintahan Kota Surabaya 23:59:00

 

Bagi kamu Calon Abdi Negara, sebaiknya mencermati batas waktu pendaftaran CPNS 2019 pada masing-masing instansi. Daftar lengkap instansi CPNS 2019 yang menutup pendaftaran pekan ini bisa dicek melalui link https://sscndata.bkn.go.id/tutup.

“Sebelum akhiri pendaftaran, pastikan lagi dok yang diupload ke portal SSCASN sudah sesuai persyaratan instansi yang #SobatBKN lamar,” tulis BKN melalui akun twitter @BKNgoid menghimbau untuk memastikan kembali dokumen yang diperlukan.

 

Sumber:

https://cnnindonesia.com/nasional/20191123195916-20-450932/jadwal-tenggat-waktu-pendaftaran-cpns-2019

https://tirto.id/batas-pendaftaran-cpns-2019-sejumlah-instansi-yang-tutup-pekan-ini-el1A